Rabu, 08 Juli 2015

Hindari Menyesal Salah Pilih Membeli Mobil

memilih-beli-mobil-baru-low-mpvCara Pilih Membeli Mobil

Jualmobilhonda | Bagi yang baru pertama kali ingin membeli mobil, maka patut untuk memperhatikan tips membeli mobil dalam artikel ini. Jangan sampai terjadi kesalahan di saat membeli mobil.
Kebanyakan orang akan bingung bila sudah dihadapkan oleh beberapa pilihan mobil yang sama bagusnya. Apalagi kalau datang ke pameran otomotif yang menawarkan berbagai pilihan fitur dan diskon potongan harga yang menggiurkan, jadi semakin tambah bingung lagi untuk memnentukan pilihan memilih mobil mana yang akan dibeli.

Perlu diketahui, untuk memilih membeli mobil perlu perhitungan yang tepat. Jangan sampai membeli mobil akan tetapi terdapat penyesalan di belakangnya. Untuk itu, perlu diperhatikan beberapa tips yang perlu dipelajari sebelum membeli mobil.

Tidak melakukan mencari referensi mobil yang dipilih.

Datang ke dealer mobil atau pameran otomotif tanpa membaca refernsi mobil dulu, sangat rentan untuk melakukan kesalahan. Rayuan SPG otomotif bisa mempengaruhi untuk membeli mobil yang tidak tepat.

Membeli mobil karena emosi sesaat.

Dalam hati dan pikirang pembeli, sering berkata bahwa, “Saya butuh mobil ini sekarang”, “Saya suka mobil ini” dan “Saya yakin mampu membayar bulanan mobil ini.” Hati-hati, ini merupakan emosi sesaat yang bisa membuat salah pilih membeli mobil. Pastikan dulu harga mobil bukan hanya cicilan yang harus dibayar bulan itu, tapi semua cicilan. Anda mungkin bisa membayar cicilan sebesar xxx dalam satu-dua bulan, tapi belum tentu bisa mencicil dalam 36 bulan secara kontinyu.

Mengunjungi beberapa dealer dan showroom mobil.

Jangan ragu untuk pergi ke beberapa dealer mobil atau beberapa showroom untuk mendapatkan informasi yang tepat mengenai mobil yang pilih. Harga Mobil, Angsuran Mobil dll Bila ada event otomotif, carilah informasi tentang mobil yang diincar dari pemarean otomotif tersebut. Semakin banyak tahu, semakin tepat dalam memilih mobil.

Membeli mobil pada akhir tahun.

Pada awal tahun, dealer akan menggenjot penjualan mobil hingga 12 bulan ke depan. Tetapi pada akhir tahun, dealer harus menghabiskan stok lama. Karena pada tahun baru, biasanya muncul model baru. Saat itulah waktu yang pas untuk membeli mobil.
Yang paling penting dari kesemua itu adalah, pastikan dulu kebutuhan realistis penggunaan mobil dan persediaan budget dana yang ada. Jangan sampai, ada perasaan menyesal telah salah pilih membeli mobil.

Memilih mobil sesuai kebutuhan.

Sebelum datang ke showroom mobil, pastikan dulu tipe mobil apa yang butuhkan. Jangan beranggapan membutuhkan mobil terbaru yang baru saja diluncurkan, karena kebutuhan setiap orang tidak musti sama. Tentukan kebutuhan Anda apakan sedan, SUV, MPV, atau yang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar