Rabu, 08 Juli 2015

Honda HRV 1.5 E, Pilihan Realistis dan Efektif

New Honda HRV 2015 Hadir di Indonesia
New Honda HRV 2015

Tes Hari pertama Honda HRV 1.5 E,

jualmobilhonda – Setelah kita puas dengang menggeber Honda HRV tipe 1.8 Prestige dari Surabaya naik ke Bromo, untuk turunnya, OTOMOTIF kembali memilih Honda HRV tipe 1.5 E. Tentu rasa penasaran tetap terselimuti tanpa mencoba tipe terlaris di awal tahun 2015 ini.
kalau kita perhatikan Secara tampilan, memang agak tampil lebih polos. Sebab, selain pada atapnya nggak ada panoramic sunroff, juga desain pelek yang berbeda, meski sama-sama mengusung diameter 17 inci. Namun, desain pelek tipe 1.5 E ini nggak seagresif dua warnanya pelek tipe 1.8 Prestige.

Namun begitu, kalau kita masuk kedalam kabinnya, seolah nggak ada yang berubah. paling hanya nuansa satu warna yang didominasi hitam pada dasbor, sementara Honda HRV tipe 1.8 Prestige ada kombinasi dua warna hitam dan putih gading pada dasbornya. Namun, pembedaan ini sama sekali tidak mengganggu dan masih sangat nyaman.

Honda HRV 1.5 E, Pilihan Realistis dan Efektif

Dilihat dari Tombol audio dan telp pada setir tetap ada. tombol rem parkir dan brake hold juga ada, begitu juga dengan padle shifter dan cruise control tetap disediakan di tipe ini. Sehingga, sama sekali tidak ada kekurangan apapun meski bukan tipe tertinggi di Mobil Honda seperti 1.8 Prestige.
Lalu bagaimana dengan mesinnya? Mengandalkan mesin yang lebih kompak, berkapasitas 1.5 liter SOHC. Mesin 4 silinder i-VTEC ini menghasilkan tenaga sebesar 120 dk (139 Dk pada tipe 1.8 Prestige). Juga torsinya sebesar 14,8 kgm (17,2 kgm pada tipe 1.8 Prestige).
Kebayangkan, diatas kertas saja sudah berbeda capaian tenaga dan torsinya. Namun anehnya, sensasi ketika dikemudikan seolah tidak ada pembeda. Mesin yang sama yang digunakan padaHonda Freed ini seolah sama responsifnya dengan mesin 1.8 liter yang digunakan pada Honda Civic.

Honda HRV 1.5 E, Pilihan Realistis dan Efektif

Tidak ada kepayahan mengail tenaga saat menanjak, maupun sehabis melahap tikungan. Begitu juga saat stop and go dan melibas lintasan lurus, Honda HR-V 1.5 liter tidak kewalahan. Sehingga, mobil ini tetap menyenangkan untuk dikemudikan.
Nah kesimpulannya, Honda HRV 1.5 E CVT merupakan pilihan realistis dan efektif, kecuali anda punya uang lebih untuk menebus tipe 1.8 liter Prestige. Kapasitas mesinnya pas, fitur-fiturnya juga pas, namun dengan harga yang jauh lebih murah dari tipe tertinggi.
Untuk mendapatkan informasi tentang Harga Honda HRV terbaik,baik pembelian secara Cash atau pembelian Secara Kredit Honda HRV
silahkan menghubungi kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar