Rabu, 08 Juli 2015

Kelebihan dan kekurangan Honda Civic di Indonesia

Kelebihan Mobil Honda Civic di Indonesia

Kalian pastinya tidak akan merasa asing dengan mobil yang bertema sport ini, mobil dengan bentuk seperti sedan yang trendi dan Elegan, tentu mobil ini banyak membuat penasaran bagi pencinta sport di tanah air, mobil yang cukup berkelas ini banyak diminati oleh berbagai kalangan terutama pecinta mobil sport di Indonesia, saat ini di Indonesia Honda Civic Sport ada dua tipe yaitu tipe yang berpintu 2 dan yang berpintu 4, yang bernama Honda civic estilo untuk yang 4 pintu dengan mengedepankan gaya/style yang modern dan Honda civic genio untuk 2 pintu yang mengedepankan ke geniusan mobil tersebut. Dengan modif yang luar biasa memuaskan dan kualitas yang cukup baik, sangat cocok untuk anda yang mencari mobil bertemakan sport dengan harga honda civic yang sebanding dengan mengutamakan desain yang baik dan modern ini dengan berbagai pilihan warna dan variasi modif yang kita bisa ulik sendiri.

Mobil civic ini di produksi oleh Honda, brand ternama yang banyak menjamin semua produk yang dibuat nya. Honda mengeluarkan mobil honda civic ini dengan 2 transmisi yang di berikan, yaitu manual dan matic yang bisa kita pilih sesuai dengan keinginan dan selera kita, dengan menggunakan mesin 1600 cc,16 valve dan mengeluarkan tenaga hingga mencapai 165 dk, yang membuat takjub nya yaitu mobil standar yang mempunyai tenaga sebaik itu.

Mobil yang berspesifikasi ini tentunya mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri, ada beberapa kelebihan dari mobil honda civic ini yaitu :

  • Penggunaan bahan bakar cukup irit
  • Mobil honda civic ini relatif lebih cepat dengan mesin yang baik
  • Tersedia cakram di roda belakangnya sehingga lebih aman jika digunakan dengan cepat
  • Desain yang modern, elegan dan bodi nya yang berlekuk
  • Harga honda civic yang sesuai
  • Sparepart yang banyak tersedia
  • Produk Honda yang memberikan kenyamanan tersendiri
  • Interior yang cukup luas

Dari beberapa kelebihannya tentu saja mobil honda civic ini terdapat beberapa kekurangan, beberapa kekurangan nya yaitu :

  • Belum menerapkan teknologi VTEC-E
  • Pembayaran pajak yang relatif mahal
  • Barang-barang mobil tersebut yang tidak begitu bagus
  • Bagasi nya tidak terlalu luas
Nah mungkin sekian dari kelebihan dan kekurangan dan mobil Honda Civic, semoga keterangan di atas dapat bermanfaat dan menjadi penambah wawasan tentang mobil civic sport ini.
Untuk mendapatkan informasi tentang harga Honda Civic,baik pembelian secara Cash atau pembelian Secara Kredit Mobil Honda Civic
silahkan menghubungi kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar